Sinkronisasi Dapodik akan Ditutup Tanggal 31 Juli 2019
Sobat CC| tercinta....
Sinkronisasi Dapodik merupakan satu metode atau cara yang saat ini digunakan oleh satuan pendidikan di seluruh Indonesia untuk dapat mengirim serta mengambil pembaharuan data yang ada pada satuan pendidikan tersebut melalui aplikasi Dapodik ke server atau dari server pusat Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah.
Seperti pengumuman yang dipublikasikan melalui halaman resminya di dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id bahwasannya penggunaan dan sinkronisasi Dapodikdasmen Versi 2019.e akan diberhentikan layanannya per 31 Juli 2019 seperti yang Admin kutip dari halaman resminya (http://dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id/berita/sinkronisasi-dapodik-akan-ditutup-tanggal-31-juli-2019) berikut ini ;
Yang terhormat,
1. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi
2. Kepala LPMP
3. Kepala Dinas Pendidikan Kab/Kota
4. Kepala Sekolah SD, SMP, SLB, SMA dan SMK
5. Operator Dapodik
Di Seluruh Indonesia
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Dalam rangka persiapan rilis Aplikasi Dapodikdasmen versi 2020, akan dilakukan pemeliharaan/maintenance pada server Dapodik. Untuk itu sinkronisasi menggunakan Aplikasi Dapodikdasmen versi 2019.e akan ditutup pada Rabu, 31 Juli 2019 pukul 23.59 WIB.
Sinkronisasi akan dibuka kembali setelah Aplikasi Dapodikdasmen versi 2020 dirilis dan akan diumumkan melalui laman ini (http://dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id).
Demikian informasi yang kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu serta rekan-rekan operator, kami ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Salam Satu Data,
Untuk itu disampaikan kepada kawan-kawan Operator, silahkan lakukan perbaikan data sekolah masing-masing jika memang ada yang perlu diperbaiki dan diperbaharui seperti entri NIK Peserta Didik, Titik Koordinat, NIK Orang Tua, Email atau Nomor Handphone siswa dan lain-lainnya yang mungkin belum sempat dilakukan update, lalu lakukan sinkronisasi secepatnya sebelum Tanggal 31 Juli 2019, karena hasil sinkronisasi SObat semuanya nanti akan dijadikan sebagai data dasar ketika Aplikasi Dapodikdasmen Versi 2020 release.
Demikian informasi mengenai Sinkronisasi Dapodik akan Ditutup Tanggal 31 Juli 2019 yang dapat Admin bagikan. Terima kasih atas kunjungannya, dan dinantikan kunjungan berikutnya....
Semoga bermanfaat....
0 Komentar untuk Sinkronisasi Dapodik akan Ditutup Tanggal 31 Juli 2019